November 7, 2021

Pengertian Konten, Content Creator, dan Jenis-Jenisnya

By Romeltea | Published: November 7, 2021

Istilah konten kini trending. Kita mengenal ungkapan konten adalah raja (content is king). Apa yang dimaksud dengan konten yang populer di era internet ini? 


Pengertian Konten, Content Creator, dan Jenis-Jenisnya

Berikut ini garis besar atau pointers tentang Pengertian Konten, Content Creator, dan Jenis-Jenisnya. Berita termasuk konten. Wartawan dan blogger termasuk content creator.

Pengertian Konten

Secara bahasa, pengertian konten (content) adalah isi atau kandungan. Berikut ini pengertian konten menurut kamus:
  1. Informasi yang tersedia melalui media atau produk elektronik (KBBI)
  2. Artikel di majalah/buku; informasi di situs web (Cambridge Dictionary)
Dalam konteks komunikasi, konten adalah pesan (message). Dalam konteks jurnalistik atau media massa, konten adalah produk jurnalistik --berita, feature, artikel opini.

Jenis-Jenis Konten:

Jenis-jenis konten berdasarkan formatnya:
  1. Teks/Tulisan
  2. Suara/Audio
  3. Gambar/Foto/Image/Grafis
  4. Video
Jenis-jenis konten berdasarkan konteks atau fungsinya:
  1. Pemasaran konten (content marketing)
  2. Penempatan konten (content placement)
  3. Kreasi konten (content creation)
  4. Kurasi konten (content curation)
  5. Penulis konten (content writer)
  6. Pengelolaan konten (content management)

Tujuan Konten

Konten adalah pesan dalam komunikasi. Tujuan konten pada dasarnya sama dengan tujuan komunikasi, yaitu:
  1. Informasi, to inform
  2. Hiburan, to entertain
  3. Inspirasi, to inspire
  4. Motivasi, to motivate
  5. Membujuk, to persuade
  6. Tips, How To, Tutorial

Pengertian Content Creator

Content creator (Indonesia: kreator konten) adalah pembuat konten, yaitu orang yang melahirkan, menciptakan, atau memproduksi berbagai materi konten berupa tulisan, gambar, suara (audio), atau video.

Content creator memerlukan keterampilan sesuai dengan konten yang dibuatnya: menulis (writing skill), berbicara (speaking skill), fotografi, videografi, editing audio/video, desain grafis.

Jenis Kreator Konten

Berdasarkan jenis-jenis konten, berikut ini jenis-jenis content creator:
  1. Penulis (writer): wartawan, penulis, blogger.
  2. Pembicara (speaker): penyiar, presenter, podcaster.
  3. Visualizer: vlogger/youtuber, fotografer, desainer grafis, infografer

Media

Konten memerlukan media, sarana, atau saluran publikasi. Secara garis besar, saluran konten adalah jenis media di internet, yaitu:
  1. Website, incl. blog dan media sosial.
  2. Aplikasi (App).
Demikian pointer seputar pengertian konten, content creator, dan jenis-jenisnya. Ingat ya, blogger seperti saya juga termasuk kreator konten.

Simak Video tentang Pengertian Konten dan Content Creator berikut ini:



Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Pengertian Konten, Content Creator, dan Jenis-Jenisnya

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *